SUSUNAN KABINET KERJA JILID II JOKOWI MA'RUF

DATA INFORMASI KLARIFIKASI
JENIS KLARIFIKASI
POLITIK - POLITIK
LOKASI INFORMASI
NASIONAL - NASIONAL
JENIS INFORMASI
HOAKS - FABRICATED CONTENT
KANAL ADUAN
WHATSAPP
BUKTI ADUAN
GAMBAR
PETUGAS CEK FAKTA
Tommy Sutami
DILIHAT
227 KALI

Jum'at, 24 Mei 2019

SUSUNAN KABINET KERJA JILID II JOKOWI MA'RUF

[DISINFORMASI]
Berdasarkan hasil pantauan Tim Jabar Saber Hoaks. Telah beredar melalui media sosial Facebook sebuah unggahan yang di dalamnya terdapat stuktur rancangan susunan kabinet kerja jilid II Jokowi-Ma'ruf periode 2019-2024. 
Faktanya berdasarkan hasil penelusuran, menurut Direktur Komunikasi Politik Tim Kampanye Kemenangan Nasional (TKN), Usman Kansong menyatakan bahwa susunan Kabinet Indonesia Kerja Jilid II yang beredar melalui media sosial adalah tidak benar.

[PENJELASAN]
Direktur Komunikasi Politik Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma’ruf Amin, Usman Kansong memastikan kalau susunan Kabinet Indonesia Kerja Jilid II yang tersebar di media sosial adalah tidak benar atau hoaks.
Usman Kansong menjelaskan kalau sampai saat ini pihaknya belum memikirkan mengenai susunan kabinet, melainkan masih fokus kepada dua hal, yaitu menunggu hasil real count dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan terus berupaya melakukan rekonsiliasi.

[SUMBER KLARIFIKASI]
https://bit.ly/2UGdBNl
https://bit.ly/2GRdTgR